20 Ayat Alkitab Untuk Menyambut Tahun Baru 2024
Sumber: Canva

Kata Alkitab / 12 December 2023

Kalangan Sendiri

20 Ayat Alkitab Untuk Menyambut Tahun Baru 2024

Puji Astuti Official Writer
4962

Akhir tahun 2023 sudah dekat, banyak orang telah membuat berbagai memprediksi tentang apa yang akan terjadi di tahun 2024 nanti. Terlebih di Indonesia, kita menghadapi ketidakpastian di tengah proses pemilihan pemimpin negeri ini. Banyak kekuatiran, ketakutan dan juga pesimisme menghantui. Lalu,  bagaimana kita sebagai anak-anak Tuhan menghadapinya? 

Satu hal, kita orang percaya bahwa dalam segala hal Tuhan memegang kendali. Baik itu atas kehidupan kita, atas bangsa kita, dan bahkan atas bangsa-bangsa. Segala rencana-Nya tidak pernah gagal. Jadi penting sekali dalam memasuki tahun 2024, kita tetap berjalan dalam rencana Tuhan itu. Mari pegang kebenaran ini: 

Aku tahu, bahwa Engkau sanggup melakukan segala sesuatu, dan tidak ada rencana-Mu yang gagal. - Ayub 42:2 

Menjelang menutup tahun 2023 dan mempersiapkan diri memasuki tahun 2024, mari setiap hari kita berdoa dan merenungkan 20 ayat Alkitab ini, sambil meminta hikmat dan petunjuk Tuhan apa yang menjadi kerinduan hati Tuhan untuk di tahun 2024 nanti.  

Hidup Bergantung kepada Tuhan di Tahun 2024

  • Tetapi orang-orang yang menanti-nantikan TUHAN mendapat kekuatan baru: mereka seumpama rajawali yang naik terbang dengan kekuatan sayapnya; mereka berlari dan tidak menjadi lesu, mereka berjalan dan tidak menjadi lelah. - Yesaya 40:31 
  • Diberkatilah orang yang mengandalkan TUHAN, yang menaruh harapannya pada TUHAN! - Yeremia 17:7 
  • Akulah pokok anggur dan kamulah ranting-rantingnya. Barangsiapa tinggal di dalam Aku dan Aku di dalam dia, ia berbuah banyak, sebab di luar Aku kamu tidak dapat berbuat apa-apa. - Yohanes 15:5 
  • Sebab bukan dengan pedang mereka menduduki negeri, bukan lengan mereka yang memberikan mereka kemenangan, melainkan tangan kanan-Mu dan lengan-Mu dan cahaya wajah-Mu, sebab Engkau berkenan kepada mereka. Mazmur 44:4 
  • Percayalah kepada TUHAN dengan segenap hatimu, dan janganlah bersandar kepada pengertianmu sendiri. Akuilah Dia dalam segala lakumu, maka Ia akan meluruskan jalanmu. - Amsal 3:5-6 

Berkat Tuhan atas Kehidupan Umat-Nya 

  • Allahku akan memenuhi segala keperluanmu menurut kekayaan dan kemuliaan-Nya dalam Kristus Yesus. - Filipi 4:19 
  • Dan Allah sanggup melimpahkan segala kasih karunia kepada kamu, supaya kamu senantiasa berkecukupan di dalam segala sesuatu dan malah berkelebihan di dalam pelbagai kebajikan. 2 Korintus 9:8 
  • Berbahagialah orang yang tidak berjalan menurut nasihat orang fasik, yang tidak berdiri di jalan orang berdosa, dan yang tidak duduk dalam kumpulan pencemooh, tetapi yang kesukaannya ialah Taurat TUHAN, dan yang merenungkan Taurat itu siang dan malam. Ia seperti pohon, yang ditanam di tepi aliran air, yang menghasilkan buahnya pada musimnya, dan yang tidak layu daunnya; apa saja yang diperbuatnya berhasil. - Mazmur 1:1-3 
  • Jika engkau baik-baik mendengarkan suara TUHAN, Allahmu, dan melakukan dengan setia segala perintah-Nya yang kusampaikan kepadamu pada hari ini, maka TUHAN, Allahmu, akan mengangkat engkau di atas segala bangsa di bumi. Segala berkat ini akan datang kepadamu dan menjadi bagianmu, jika engkau mendengarkan suara TUHAN, Allahmu. - Ulangan 28:1-2 
  • Rahmat, damai sejahtera dan kasih kiranya melimpahi kamu. - Yudas 1:2 

Harapan di Dalam Tuhan  

  • Hai orang-orang yang takut akan TUHAN, percayalah kepada TUHAN! --Dialah pertolongan mereka dan perisai mereka. Mazmur 115:11 
  • Pencobaan-pencobaan yang kamu alami ialah pencobaan-pencobaan biasa, yang tidak melebihi kekuatan manusia. Sebab Allah setia dan karena itu Ia tidak akan membiarkan kamu dicobai melampaui kekuatanmu. Pada waktu kamu dicobai Ia akan memberikan kepadamu jalan ke luar, sehingga kamu dapat menanggungnya. - 1 Korintus 10:13 
  • Karena masa depan sungguh ada, dan harapanmu tidak akan hilang. - Amsal 23:18 
  • Semoga Allah, sumber pengharapan, memenuhi kamu dengan segala sukacita dan damai sejahtera dalam iman kamu, supaya oleh kekuatan Roh Kudus kamu berlimpah-limpah dalam pengharapan. - Roma 15:13 
  • Janganlah takut, sebab Aku menyertai engkau, janganlah bimbang, sebab Aku ini Allahmu; Aku akan meneguhkan, bahkan akan menolong engkau; Aku akan memegang engkau dengan tangan kanan-Ku yang membawa kemenangan. - Yesaya 41:10 

Kepastian akan Kasih Tuhan Atas Kita 

  • Dari jauh TUHAN menampakkan diri kepadanya: Aku mengasihi engkau dengan kasih yang kekal, sebab itu Aku melanjutkan kasih setia-Ku kepadamu. - Yeremia 31: 3 
  • Sebab biarpun gunung-gunung beranjak dan bukit-bukit bergoyang, tetapi kasih setia-Ku tidak akan beranjak dari padamu dan perjanjian damai-Ku tidak akan bergoyang, firman TUHAN, yang mengasihani engkau. - Yesaya 54:10 
  • Akan tetapi Allah menunjukkan kasih-Nya kepada kita, oleh karena Kristus telah mati untuk kita, ketika kita masih berdosa. - Roma 5:8 
  • Bersyukurlah kepada Allah semesta langit! Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. - Mazmur 136:26 
  • Lihatlah, betapa besarnya kasih yang dikaruniakan Bapa kepada kita, sehingga kita disebut anak-anak Allah, dan memang kita adalah anak-anak Allah. Karena itu dunia tidak mengenal kita, sebab dunia tidak mengenal Dia. -  1 Yohanes 3:1 

Luangkan waktu untuk setiap hari merenungkan ayat-ayat di atas, dan ijinkan Tuhan berbicara secara pribadai kepada Anda. Percayalah bahwa Anda akan menemukan kekuatan, hikmat dan tuntunan untuk menyusun sebuah resolusi di tahun 2024 untuk berjalan dalam kehendak dan rencana Tuhan.  

Selamat mengakhiri tahun 2023 dengan gemilang, dan menyambut tahun baru 2024 dengan semangat dan iman percaya. Tuhan Yesus memberkati.  

Saat ini CBN sudah melayani 3.720 anak lewat Sanggar Belajar Anak School of Life (SoL) di daerah Terdepan, Terluar dan Tertinggal di Indonesia. Mari jadi berkat untuk anak Indonesia agar mereka dapat akses pendidikan yang baik, DONASI SEKARANG


Sumber : Puji Astuti / Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami